Rabu, 26 Mei 2010

KOLAM PEMANCINGAN

KOLAM PEMANCINGAN

Berawal dari hoby memancing, timbul suatu inisiatif untuk menyalurkan hoby tersebut untuk membuat suatu kolam pemancingan. Tidak mudah untuk menjalankan usaha ini, selain keterbatasan biaya, lokasi tempat nya juga harus strategis dan mudah di jangkau semua orang.

Usaha ini di mulai sejak tahun 2001 lalu, dan awalnya hanya terdapat dua petak kolam saja. ikan yang di pelihara juga hanya dua jenis, yaitu ikan Mas, dan ikan Mujair. Ikan pun di peliahara, hingga cukup umur untuk di pancing. Tidak gampang untuk merawat benih ikan tersebut, sangat di butuhkan kesabaran dan ketelatenan dalam merawat nya. Setalah ikan-ikan tersebut berumur 4-6 bulan, barulah ikan-ikan tersebut siap untuk di pancing.

Tidak sedikit pengunjung yang datang ke kolam ini, di mulai dari yang muda sampai yang tua berdatangan untuk memancing ikan. Tapi ada juga yang datang hanya sekedar untuk melihat-lihat saja. selain kolam pemancingan, di sini juga menyediakan tempat peristirahatan dan tempat pemanggangan ikan. Jadi, pengunjung bisa memilih ikan yang di pancingnya mau di panggang langsung atau mau di bawa pulang. Dan kebanyakan mereka lebih memilih ikan yang di pancing langsung di panggang dan di santap di tempat peristirahatan yang telah di sediakan.

Karena kolam pemancingan tersebut sangat rame di kunjungi, timbul keinginan untuk memperluas lagi kolam pemancingan nya. hingga sekarang kolam pemancingan ini masih berjalan sebagai usaha keluarga.

sumber : usaha keluarga.

1 komentar:

  1. halo,salam kenal dari kami CV Pandawa yang ada di Manokwari yang bergerak di bidang penginapan dan kolam pemancingan serta Restaurant,kapan-kapan jika main-main ke Manokwari jangan lupa singgah di Pandawa Cottage ya,Ok thank`s….!!!

    BalasHapus